Tingginya curah hujan Mengakibatkan Beberapa Akses Jalan Terputus

oleh
Melawi. detiksatu.com
Tingginya curah hujan di awal tahun 2019 menggakibatkan, sebuah jembatan Pondasi kayu log  di area Jalan koridor PT Erna Djuliawati Km 34  Kecamatan Sayan ambruk, jembatan tersebut merupakan jembatan produksi keluar masuk nya Logging dan alat berat lainnya   milik sebuah perusahaan PT. Erna djuliawati sekaligus sebagai jalan penghubung antar desa dan antar provinsi kalbar dan kalteng sehingga aktivitas pelayanan logistik dan warga perbatasan Kalteng sedikit terhambat. 
Saat di temui di ruangan kerjanya  logpon Desa Kelakik kecamatan Nanga Pinoh,Kab Melawi,jumat 4/1/19  Personalia PT Erna Djuliawati Unit II , Sabarudin Membenarkan terjadinya ambruknya jembatan tersebut, saat ini pihak nya sedang melakukan perbaikan,Staf teknis  bagian jalan dan jembatan sudah dari beberapa hari lalu berada di lokasi Km 34,pungkasnya.
Dalam kegitan perbaikan tersebut,kita juga telah melakukan Kordinasi dengan pihak kepolisian Polsek Sayan agar sementara waktu masyarakat tidak melewati jalan tersebut.
 Menurut keterangan Warga sekitar,jembatan tersebut  ambrol terjadi sejak beberapa hari lalu.
Menurut keterangan warga setempat ambrolnya jembatan tersebut disebabkan tingginya curah hujan dalam sebulan ini,hingga air menggenang dan masuk ke celah celah pondasi Jembatan yang terbuat dari kayu Log dimana setiap harinya selalu di lewati loging dan alat berat produksi kayu log.
“Puncaknya saat hujan deras beberapa hari belakangan ini jembatan tidak kuat dan ambrol,” pungkasnya.
Sementara dilain jalur, jalan propinsi Nanga pintas sayan juga mengalami kerusakan Retak dan longsor nyaris ambruk,akibat tingginya curah hujan beberapa waktu lalu,
Atoy 55 tahun warga Desa lingkar jaya kecamatan Sayan,menjelaskan,jalan tersebut di bangun tanpa di pasang gorong gorong di bawah,akibatnya air hujan yang tergenang dan menggerus sisi badan jalan yg masih labil,begitu juga tebing jalan yang seharusnya di pasang batu Bronjong namun hanya di pasang Kayu Cerucuk sehingga bila turun hujan tebing jalan tersebut semakin turun dan nyaris ambruk ke bawah katnya.
Terpisah, Kasat lantas Polres Melawi AKP Aang Permana saat di hubungi terkait amblas nya jalan  propinsi Nanga Pintas Sayan iya mengatakan,Pihaknya telah melakukan langkah antisipasi dangan cara sedikit melebarkan sisi kanan jalan arah ke sayan ,telah berkordinasi dengan pihak kontraktor melakukan langkah untuk pelebaran dengan menggusur tebing bukit di pinggir jalan itu dan sudah kita kirdinasikan dengan pemilik tanahnya,ini kita lakukan demi keselamatan bersama penguna jalan,Aang juga mengatakan pihak pengawas dari PU Propinsi sudah meninjau ke lapangan minggu lalu.
Aang berharap agar secepatnya jalan tersebut di perbaiki supaya masyarkat aman dan lancar melakukan aktivitas melewati jalan poros satu satu yang menghubung ke ibu kota kabupaten terangnya. (Jumain).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.