Kota Bogor, detiksatu.com - BNN menerima kunjungan delegasi pemerintahan Federasi Rusia ke fasilitas BNN di Lido dalam rangka kerjasama dua negara dalam penanggulangan narkotika.
Yusup Hermawan selaku pemerhati sosial di Kota Bogor mengapresiasi kunjungan dubes Rusia ke BNN RI di Lido dengan harapan bisa menanggulangi permasalahan peredaran narkotika di Indonesia.
"Saya mengucapkan terimakasih yang mendalam kepada kedubes Rusia yang berkunjung ke fasilitas BNN di Lido Jum'at (14/11/2025) dengan harapan kerjasama dua negara ini untuk menanggulangi kejahatan narkotika, saya sangat prihatin melihat generasi kita sudah terbuai dengan Narkoba,"papar Yusup
Yusup menambahkan bahwa jangan hanya dikalangan atas namun khusus wilayah Kota Bogor kepada kepala P4GN Kota Bogor untuk bisa membuat terobosan baru dalam penanggulangan narkotika diwilayah Kota Bogor.
"Saya meminta dan berharap kepada Kepala P4GN Kota Bogor segera membuat terobosan baru untuk menyikapi penanggulangan terkait Bahaya Narkoba di kalangan Generasi Muda dengan program Berbasis tokoh masyarakat,tokoh agama /alim ulama, Ketua RT/RW, Lurah, Camat bahkan Walikota wajib di libatkan."harapnya
Yusup juga menyampaikan dasar hukum dalam penanggulangan narkotika itu sesuai amanat Undang Undang No 35 Tahun 2009 Masyarakat mempunyai hak dan tanggung jawab seluas luasnya dalam upaya melakukan pencegahan pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika (P4GN).
Basirun

