Pengikut

Babinsa Bersama Ratusan Peserta Gotong Royong Bersihkan Sungai Lembah Cinta Buleleng

Redaksi
Januari 03, 2026 | Januari 03, 2026 WIB Last Updated 2026-01-03T09:28:54Z
Buleleng Bali,detiksatu.com - Wujud nyata kepedulian terhadap kebersihan lingkungan ditunjukkan melalui aksi bersih sungai yang digelar di aliran sungai depan kawasan wisata Lembah Cinta, Kelurahan Banjar Tegal, Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng, pada Jumat (2/1/2025).

Kegiatan yang melibatkan sekitar 300 peserta dari berbagai unsur. Babinsa Kelurahan Banjar Tegal Sertu I Ketut Julianta bersama Bhabinkamtibmas turut aktif melaksanakan gotong royong pembersihan sampah sepanjang bantaran sungai. Aksi bersih sungai ini dipimpin langsung oleh Camat Buleleng sebagai bentuk sinergi pemerintah, TNI-Polri, dan masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan.

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Buleleng yang diwakili Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng I Gede Putra Ariyana, S.Sos., M.AP., Camat Buleleng Putu Gopi Suparnaca, S.Sos., Kapolsek Buleleng yang diwakili Kanit Reskrim Polsek Singaraja Iptu Nyoman Sudiarta, S.H. beserta anggota, serta Danramil 1609-01/Buleleng Kapten Inf I Putu Suratnya bersama anggota.

Turut hadir pula Plt. Lurah Banjar Tegal Luh Ardi, S.H., M.M. beserta staf dan warga setempat, Direktur Utama PDAM Kabupaten Buleleng I Made Lestariana, S.E. beserta jajaran, serta Owner Lembah Cinta Gede Agus Kristiawan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan sungai sebagai bagian dari upaya pelestarian lingkungan dan pencegahan banjir, sekaligus mendukung kenyamanan kawasan wisata. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar. (Kodim 1609/BLL) 


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Babinsa Bersama Ratusan Peserta Gotong Royong Bersihkan Sungai Lembah Cinta Buleleng

Trending Now