BLORA,DETIKSATU.COM — Babinsa Koramil 11/Jati Kodim 0721/Blora, Sertu Surono, melakukan pendampingan sekaligus monitoring pelaksanaan imunisasi balita di Posyandu Sehat 3, RT 04/01 Dusun Mundu, Desa Bangkleyan, Kecamatan Jati, Selasa (02/12/2025). Kegiatan ini digelar bersama Bidan Desa serta para kader Posyandu.
Kehadiran Babinsa merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial, termasuk mendukung program pemerintah di bidang kesehatan, terutama imunisasi dan percepatan penurunan stunting. Selain memantau jalannya kegiatan, Sertu Surono juga membantu memastikan pelayanan berlangsung tertib dan lancar.
“Imunisasi adalah langkah penting untuk menjaga kesehatan anak. Kami selalu siap mendukung setiap kegiatan kesehatan masyarakat di desa. Harapannya, anak-anak di Bangkleyan tetap sehat dan terhindar dari penyakit yang dapat dicegah,” ujar Sertu Surono.
Bidan Desa Bangkleyan menyampaikan apresiasi atas keterlibatan aktif Babinsa yang dinilai mampu menciptakan suasana aman serta meningkatkan partisipasi warga dalam kegiatan Posyandu.
Pelaksanaan imunisasi berlangsung aman, tertib, dan mendapat antusias tinggi dari para orang tua yang membawa balitanya untuk memperoleh layanan kesehatan.

