Proyek Jalan RT 05 Desa Pematang Buluh Alami Kerusakan, Pihak Terkait Tak Respon Saat Dikonfirmasi

Redaksi
Januari 31, 2026 | Januari 31, 2026 WIB Last Updated 2026-01-31T14:58:42Z
Tanjab Barat, detiksatu.com – Proyek pembangunan/peningkatan jalan aspal RT 05 Desa Pematang Buluh, Kecamatan Betara, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, terlihat mengalami kerusakan pada beberapa bagiannya. Berdasarkan pemantauan dilapangan  yang diperoleh, permukaan jalan menunjukkan adanya retakan dan bidang yang tidak rata, meskipun proyek baru selesai berjalan beberapa waktu lalu.
 
Proyek ini dibiayai dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Pembangunan (APBDP) Tahun Anggaran 2025 dengan nilai kontrak sebesar Rp149.857.000. Sebagaimana tercantum pada papan informasi proyek, kegiatan ini termasuk dalam sub kegiatan penyediaan prasarana, sarana, dan fasilitas umum di perumahan untuk menunjang fungsi hunian, yang dikelola oleh Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Pelaksana proyek adalah CV. Sinar Tungkal, sedangkan informasi mengenai konsultan pengawas tidak tercantum pada papan tersebut.
 
Salah satu warga Desa Pematang Buluh, yang dimintai keterangan tidak mau  disebutkan namanya, menyampaikan kekhawatirannya. "Kita sangat menantikan jalan baru ini karena sebelumnya kondisi jalan sudah rusak. Namun setelah diperbaiki selesai dibangun dan digunakan tidak lama, sudah terlihat ada bagian yang rusak. Kami berharap pihak terkait bisa melihat kondisi ini," katanya.
 
Diupayakan  menghubungi pihak Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Tanjung Jabung Barat untuk mendapatkan klarifikasi terkait kondisi jalan dan mekanisme pengawasan proyek. Hingga berita ini diterbitkan, pihak dinas belum dapat dihubungi secara langsung, sedangkan pihak pelaksana dan konsultan pengawas juga belum  berhasil dikonfirmasi.
 
Kondisi proyek ini mengundang pertanyaan mengenai proses pengawasan selama pelaksanaan dan pengecekan mutu akhir proyek, mengingat penggunaan anggaran publik yang membutuhkan akuntabilitas tinggi terhadap masyarakat.(Tim)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Proyek Jalan RT 05 Desa Pematang Buluh Alami Kerusakan, Pihak Terkait Tak Respon Saat Dikonfirmasi

Trending Now