Pekalongan- detiksatu. com II Puluhan pelaku seni kota Pekalongan mendatangi kantor Dinparbudpora Kota Pekalongan pada Kamis (20/11) guna melakukan perubahan struktur Dewan Kesenian Kota Pekalongan (DKKP).
Dalam orasinya Hadi Lempe salah satu pelaku seni Teater mengatakan bahwa Dewan Kesenian Kota Pekalongan (DKKP) " Selama kepemimpinan saudara Ragil tidak dapat memajukan dan mengakomodir aeluruh pelaku seni di Kota Pekalongan.
"Kami menuntut agar saudara Ragil diturunkan dan segera DINPARBUDPORA mengadakan musyawarah daerah luar biasa( Musdalub) dan jangan ada intervensi dari Dinas,"pinta Hadi.
Sementara Ketua Aliansi Seniman Kota Pekalongan, A. Saeri dalam sambutanya mengatakan bahwa kegiatan audensi di Kantor DINPARBUDPORA Kota Pekalongan guna menyampaikan aspirasi para pelaku seni yang selama ini tidak dipedulikan oleh DKKP.
"Selama kepemimpinan saudara Ragil para pelaku seni tidak terakomodir dan tidak transparan dalam penggunaan anggaran dan pertanggungjawaban secara transparan dan akuntabel,"terang Saeri yang juga selaku Ketua PAMDI ( Persatuan Artis musik dangdut Indonesia) menuntut Mosi Tidak Percaya terhadap saudara Ragil dan segera dilaksanakan Musdalub.
Di tempat yang sama Kepala Disparbudpora Kota Pekalongan, Subaryo mengapreasi keinginan para pelaku seni.
"Pihak Dinparbudpora akan memfasilitasi Musda dalam rangka memilih kepengurusan yang baru dan dengan demikian secara otomatis DKKP kepemimpinan saudara Ragil dilakukan dan segera membuat surat pembekuan kepengurusan,"terangnya.(AR)
Editor : Basirun

