‎Lagi, Personel Polresta Ukir Prestasi Gemilang dengan Raih Medali Emas di Kejuaraan Taekwondo Progress Open II 2026 Jayapura‎‎

Redaksi
Januari 28, 2026 | Januari 28, 2026 WIB Last Updated 2026-01-28T04:16:04Z
Jayapura Kota,detiksatu.com - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh dua personel Polresta Jayapura Kota. Dua personel tersebut yakni, Bripda Charina Lasaole personel Bagian SDM dan Bripda Danu Idris Syamsidar personel Sihumas Polresta Jayapura Kota, sukses mengharumkan nama institusi dengan meraih medali emas pada Kejuaraan Taekwondo Progress Open II Tahun 2026 yang digelar di GOR Cendrawasih Jayapura, Kamis hingga Sabtu (22–24 Januari 2026).
‎Dalam ajang bergengsi tersebut, Bripda Charina Lasaole tampil dominan dengan meraih dua medali emas, masing-masing pada kategori Kyorugi (bertarung) kelas 57 Kg Senior Putri serta kategori Kyukpa (seni menendang papan) kelas Senior Putri. Sementara itu, Bripda Danu Idris Syamsidar turut menunjukkan kemampuan terbaiknya dengan menyabet satu medali emas pada kategori Kyukpa kelas Senior Putra.
‎Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol Fredrickus W. A. Maclarimboen, S.I.K., M.H., CPHR menyampaikan rasa bangga dan apresiasi yang tinggi atas capaian luar biasa yang kembali telah diraih oleh kedua personel tersebut. Menurutnya, prestasi ini merupakan cerminan kualitas sumber daya manusia Polresta Jayapura Kota yang tidak hanya unggul dalam pelaksanaan tugas Kepolisian, tetapi juga berprestasi dan berdaya saing di bidang olahraga.
‎“Prestasi yang diraih ini merupakan kebanggaan bagi institusi Polri, khususnya Polresta Jayapura Kota. Saya memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Bripda Charina Lasaole dan Bripda Danu Idris Syamsidar atas dedikasi, disiplin, dan semangat juang yang telah ditunjukkan. Ini adalah contoh nyata personel Polri yang mampu menjaga profesionalisme sekaligus mengukir prestasi,” tegas Kapolresta KBP Fredrickus Maclarimboen. 
‎Lebih lanjut, Kapolresta menekankan bahwa keberhasilan tersebut diharapkan menjadi energi positif bagi seluruh personel untuk terus meningkatkan kapasitas diri, menjaga kebugaran fisik, serta menumbuhkan semangat kompetitif yang sehat di lingkungan Polri.
‎Secara internal, Kapolresta mengajak seluruh personel Polresta Jayapura Kota untuk menjadikan prestasi ini sebagai motivasi dan inspirasi dalam menjalankan tugas pengabdian. Setiap personel diharapkan mampu menggali dan mengembangkan potensi diri secara maksimal, menjunjung tinggi disiplin, loyalitas, serta semangat juang demi mewujudkan Polri yang Presisi, tangguh, dan semakin dicintai masyarakat.
‎Prestasi ini sekaligus menegaskan komitmen Polresta Jayapura Kota dalam mendukung pembinaan sumber daya manusia yang unggul, berkarakter, dan berprestasi, sebagai bagian dari upaya memperkuat citra positif Polri di tengah masyarakat. 
Reporter  : Subhan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • ‎Lagi, Personel Polresta Ukir Prestasi Gemilang dengan Raih Medali Emas di Kejuaraan Taekwondo Progress Open II 2026 Jayapura‎‎

Trending Now